fbpx

Dengan View Kota, Laut, dan Bukit, Cluster Picasso CitraLand Dibanderol Rp 1,8 Miliar

Jumat, 14 September 2018 23:35
Penulis: Eka Ahmad Sholichin
Editor: Daniel Tri Hardanto

Laporan Reporter Tribun Lampung Eka Achmad Solihin

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG – Cluster Picasso mengusung konsep yang hampir sama dengan cluster lainnya di CitraLand Lampung.

Bedanya, lokasi Cluster Picasso dekat dengan fasilitas club house, sekolah, serta fasilitas komersial (kuliner, mal dan hotel).

‪”(Penghuni) Cluster ini juga bisa melihat pemandangan kota, laut, dan perbukitan, serta udaranya masih asri karena lokasi area perbukitan,” jelas General Manager CitraLand Lampung Rudi Setiawan, Jumat, 14 September 2018.

Dengan segala kelebihannya, tidak heran jika Cluster Picasso dibanderol dengan harga tinggi, yakni mulai dari Rp 1,8 miliar.

Konsumen diberikan pilihan sistem pembayaran, yaitu tunai, tunai bertahap (cicil melalui developer sampai 36 bulan), dan kredit.

Untuk KPR, CitraLand didukung oleh Bank BCA, Bank Mandiri, Bank Niaga, Bank BRI, MayBank, Bank BNI, dan lainnya.

‪”Bagi konsumen yang gak mau ribet dengan bank, pembayaran bisa lewat cash bertahap tersebut,” papar Rudi.

Pelanggan setia CitraLand Lampung, CitraGarden Lampung, dan Ciputra Group juga mendapatkan kesempatan mendapatkan promo diskon sampai 5% khusus untuk Cluster Picasso.

‪”Ya promo diberikan kepada konsumen yang sudah membeli di proyek CitraLand Lampung, CitraGarden Lampung, atau proyek Ciputra Group di luar Lampung. Potongan diskon khusus sampai 5% selama periode NUP yang kita perpanjang,” tandasnya. (*)

Artikel ini telah tayang di tribunlampung.co.id dengan judul Dengan View Kota, Laut, dan Bukit, Cluster Picasso CitraLand Dibanderol Rp 1,8 Miliar, https://lampung.tribunnews.com/2018/09/14/dengan-view-kota-laut-dan-bukit-cluster-picasso-citraland-dibanderol-rp-18-miliar.
Penulis: Eka Ahmad Sholichin
Editor: Daniel Tri Hardanto

error: Content is protected !!